How to Train Your Dragon (2010)
Tokoh manusia:
Hiccup (bocah penakut yang akhirnya menaklukkan naga dengan caranya); Stoick (ketua suku, ayah Hiccup); Astrid (gadis yang menarik hati Hiccup); Gobber (blacksmith, teman dekat Hiccup, lebih tua dari Hiccup); dan beberapa bocah sebaya Hiccup yang sama-sama bertarung dalam latihan melawan naga dan saya lupa namanya.
Sinopsis How to Train Your Dragon (2010): Awal mula bangsa Viking berkawan dengan naga
Berkisah tentang bangsa Viking di Berk yang punya budaya melawan naga. Selain naga-naga itu menghancurkan desa mereka (mungkin ketrigger?), bangsa ini juga punya tradisi latihan melawan naga (mengingatkan saya dengan gladiator Roma dan adegan melawan naga dalam pertarungan di Harry Potter and The Goblet of Fire juga).
Sementara itu, ada Hiccup, bocah penakut yang tak bisa (atau tak tega?) melawan naga. Dalam suatu pertempuran melawan naga yang menyerang desa, ia terpesona dengan keberanian Astrid. Hiccup ini, tak bisa melawan naga baik di saat pertempuran asli maupun di "panggung gladiator".
Suatu hari saat berjalan sendirian di tengah hutam, ia bertemu dengan Night Fury—yang ia beri nama Toothless, salah satu jenis naga yang langka dan terkenal berbahaya. Naga ini sedang dalam kondisi terluka. Awalnya, Hiccup mencoba membunuh naga tak berdaya ini. Namun ia urung melakukannya karena merasa tidak tega.
Hiccup pun menjalani hari-hari latihan melawan naga + sesekali mengunjungi dan merawat Night Fury, bahkan membuatkan sayap buatan naga ini.
Singkat cerita, dalam suatu perlawanan naga, terjadilah perang di desa. Namun, dalam suatu kesempatan, Night Fury menyelamatkan Hiccup. Kejadian ini membuka mata dan hati penduduk, termasuk Stoick sang ayah sekaligus kepala suku. Akhirnya bangsa Viking ini pun mencoba untuk hidup damai dengan para naga. Satu hal lain yang mengubah hidup Hiccup pasca perang ini, yaitu ia kehilangan sebelah kakinya, dan sejak saat itu, ia menggunakan kaki palsu.
How to Train Your Dragon (2014)
Tokoh manusia:
Sinopsis How to Train Your Dragon (2014):
Hiccup; Stoick; Astrid; Gobber; Eret, Son of Eret (penjebak naga yang menjual naga pada Drago); Drago Bludvist (kepala pemburu naga yang ingin menguasai dunia dengan membentuk pasukan naga); Valka (ibu Hiccup).
Sinopsis How to Train Your Dragon (2014): Menemukan kawanan naga dan ibu Hiccup
Bertemu dengan Eret, the Son of Eret
Suatu hari, Hiccup jalan-jalan bersama Astrid dan naganya masing-masing, Night Fury bernama Toothless dan Deadly Nadder bernama Stormfly. Suatu ketika, naga tunggangan Astrid ditembak dan terkena perangkap Eret dkk. Melihat mereka juga membawa Night Fury, Eret ingin Hiccup menyerahkan naganya. Namun, Hiccup, Astrid, dan naga-naganya bisa kabur dari kelompok mereka, dan kembali ke desa Viking di Berk.
Gempar mendengar nama Drago Bludvist
Di desa, Hiccup menceritakan hal tersebut kepada ayahnya. Mendengar nama Drago Bludvist, ayahnya segera meminta untuk mengurung para naga dan membentengi pulau tempat tinggal mereka itu, bersiap untuk perang.
Sebelum pintu gerbang ditutup, Hiccup dan Astrid dengan naganya masing-masing terbang. Ketika mereka menemukan kapal Eret, Hiccup bilang mereka menyerahkan diri. Bersama Eret, Hiccup berharap bisa bertemu dengan Drago. Tiba-tiba rombongan ayahnya datang ke kapal, dan ayahnya menceritakan ancaman soal Drago di masa lalu.
Tiba-tiba bertemu Valka
Kemudian scene beralih. Hiccup dan Toothless terbang di atas awan (Ini kayak plothole ga sih?). Lalu sesosok pengendara naga yang bertopeng berada di sampingnya. Naganya lebih besar dan lebih garang. Sergahannya membuat Toothless kaget, dan terjatuh bersama Hiccup ke air es. Segera saja Hiccup dan Toothless dibawa oleh sosok bertopeng tadi dengan kawanan naga-naganya. Saat memeriksa wajah Hiccup, sosok itu terkejut.
Tanda lahir Hiccup yang seperti tanda waqaf mu'anaqah/muraqabah |
Begitu melihat tanda waqaf di wajah Hiccup, sosok bertopeng itu pun berhenti dan terkejut |
Valka dan sekilas masa lalunya
Ternyata sosok bertopeng itu adalah ibunya Hiccup, yang meninggalkan Hiccup sewaktu bayi. Ibunya pun menunjukkan sarang naga.
Ibunya, yang bernama Valka itu pun menceritakan masa lalu ketika ia pergi dari desa mereka sekitar 20 tahun yang lalu. Waktu itu terjadi pertempuran naga vs viking. Valka melihat seekor naga mendekati ranjang Hiccup yang masih bayi. Saat bersiap menghajar naga itu dari belakang, ia melihat bahwa si naga itu bermain dengan Hiccup, bukannya menyakitinya. Valka menurunkan senjatanya sambil tertegun saat naga itu pelan-pelan menuju ke arahnya dengan ekspresi seperti hewan yang penasaran dan ingin dipelihara. Namun tiba-tiba Stoick melemparkan senjata. Singkat cerita, Valka dibawa kabur oleh naga. Valka bilang bahwa ia pikir Hiccup akan lebih aman kalau dia pergi (hmm bisa gitu yha?). Ternyata naga yang membawanya tadi, yang diberi nama Cloudjumper, membawanya ke Bewilderbeast, sarang naga.
Kenalan dengan naga raksasa
Di Bewilderbeast itu bahkan ada naga alpha raksasa penyembur es, raja para naga. Dengan semburan esnya, naga ini membangun dinding-dinding sarang naga. Wow, menurut cerita HTTYD ini, naga nggak cuman bisa menyemburkan api, tapi ada yang bisa menyemburkan es!
Eret yang beralih kubu
Di sisi lain, Astrid yang berada di kapal Eret itu akhirnya bertemu dengan Draco dalam keadaan pura-pura disekap oleh Eret. Astrid berkata pada Drago bahwa para warga Berk lainnya bersama para naga akan menyelamatkan mereka. Drago marah, tak percaya bahwa kini ada banyak yang bisa mengendalikan naga. Kemarahan Drago memuncak pada Eret karena dia telah membawa mereka padanya. Saat Eret diserang, tiba-tiba Stormfly menyelamatkannya. Hal ini membuat Eret beralih ke kubu Astrid.
Drago yang mirip dengan Gru Despicable Me, rambutnya beda sih. |
Reuni Stoick dan Valka ❤
Di sarang naga, tiba-tiba saja Stoick sudah berada di sana setelah mengikuti jejak-jejak Hiccup dan Toothless. Stoick yang hendak membawa Hiccup kabur kemudian bertemu dengan Valka. Maka reuni-lah pasangan itu terlebih dahulu. Sempat masak-masak dan berdansa hingga...
Fun Fact Drago dan naga alpha
Tetiba rombongan Drago datang ke sarang naga itu. Saya nggak ngeh doi bisa nemu sarang ini dari mana.
Ternyata: 1) Drago punya naga raksasa juga yang berwarna hitam, yang selama ini menetap di bawah air; 2) Draco juga, ia punya masa lalu yang nyaris sama buruknya dengan Hiccup, perang dengan naga membuatnya kehilangan orang yang ia cintai, dan tangannya buntung; 3) Si naga raksasa bisa menghipnotis, dan ia menghipnotis Toothless.
!Ending Spoiler
Di bawah pengaruh jahat itu, Toothless pun menyerang Hiccup. Namun sepersekian detik sebelum menyemburkan apinya, Stoick menghalanginya, membuatnya menjadi korban, Stoick tewas seketika. Sedih,—setidaknya sempat berbahagia sejenak dengan Valka yah, huhu.
Mereka (baik Drago maupun Hiccup dan lainnya) pun ke Berk. Hiccup membujuk Toothless dengan menyentuh dahinya. Toothless terbebas dari pengaruh jahat itu.
Terjadi perang melawan Draco dan naga raksasanya. Para naga lainnya bersatu melawan si naga raksasa, hingga sebelah gadingnya patah, dan bersama Drago, ia masuk ke dalam lautan.
Eret dan Scullcrusher yang jinak padanya. Selamat, Eret! Anda mendapatkan tunggangan! |
Sebuah tanda yang ditorehkan pada dahi Hiccup oleh seorang nenek tua |
Para warga Berk pun bersorak untuk kepala desanya yang baru, Hiccup.
The very ending dari film How to Train Your Dragon 2 ini adalah narasi dari Hiccup akan bagaimana kehidupan bangsa Viking di desa Berk yang lebih suka perdamaian, dan scene desanya yang sedang dibangun, beserta beberapa penduduk yang menunggangi naga. Sebuah ending yang membahagiakan, kalau menurut saya—meski pada scene sebelumnya ada kehilangan yang menyedihkan.
No comments:
Post a Comment